Pelatihan Teknis Tematik Bagi Petani Penerima Manfaat Peremajaan Kakao Tahun 2017

Majene, petanipekebun.com-- Dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan keterampilan petani kakao, Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Batangkaluku mengadakan pelatihan teknis tematik bagi petani penerima manfaat peremajaan kakao tahun 2017. Pelatihan diadakan di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Sendana Kabupaten Majene mulai tanggal 31 Oktober sampai dengan 3 November 2017.


Kegiatan Pelatihan dibuka oleh Kepala Bidang Perkebunan Syamrud, SP sebagai perwakilan Kepala Dinas  Pertanian, Peternakan dan Perkebunan Kabupaten Majene yang tidak sempat hadir dalam acara pembukaan kegiatan. Peserta kegiatan pelatihan merupakan perwakilan dari kelompok tani penerima manfaat berjumlah 38 orang peserta yang tersebar di beberapa Kabupaten di Sulawesi Barat yakni Kab. Mamuju Tengah, Mamuju, Majene dan Polman. Disamping itu, ada 4 orang fasilitator yang telah dilatih dan bertugas untuk menyampaikan materi serta mendampingi peserta dalam kegiatan pelatihan.

Secara umum, materi pelatihan lebih menekankan pada bagaimana melakukan budidaya kakao yang baik dan benar (Good Agriculture Practice on Cocoa). Metode pelatihan dilasanakan dalam dua bentuk yakni metode ceramah di kelas dan praktek di lapangan. Materi pelatihan dimulai dari pengenalan tanaman kakao, pembukaan lahan, pembuatan lubang tanam, penanaman pohon pelindung, penanaman kakao, pemupukan, pemangkasan kakao dan pelindung kakao, panen dan pasca panen serta pelatihan pembuatan pestisida nabati.
                                                           

Proses pelatihan berjalan dengan lancar serta peserta sangat antusias mengikuti kegiatan pelatihan. Petani-petani yang sudah sangat berpengalaman dalam budidaya kakao turut membagikan pengalaman mereka dalam bergelut dengan kakao. Hal ini juga yang memudahkan bagi fasilitator dalam menyampaikan materi kegiatan. Harapannya dengan adanya kegiatan pelatihan teknis peremajaan kakao, program pemerintah untuk menggiatkan kembali kakao di Sulawesi Barat lewat peningkatan kapasitas pengetahuan petani kakao dapat  kembali berjaya.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pelatihan Teknis Tematik Bagi Petani Penerima Manfaat Peremajaan Kakao Tahun 2017"

Post a Comment